[INDO] Vlog: Anak Bebas Internetan Sendiri? Emang Bahaya?
Banyak orang tua yang memberikan kebebasan kepada anak-anaknya dalam hal penggunaan HP.
Anak-anak, bahkan di bawah usia 10 tahun, diperbolehkan untuk memakai HP dengan bebas/men-download game/membuka situs-situs TANPA supervisi orang tua.
“Memangnya berbahaya?”, tanya orang tua.
…
…
Beberapa pemikiran tambahan:
– Internet berisi hal yang berguna, juga sampah. Perlu kedewasaan, kewaspadaan, pemilihan konten yang lebih bertanggung-jawab, dan ini belum dimiliki oleh anak-anak (maka dari itu, anak-anak janganlah ‘bebas’ menggunakan HP, internetan, buka Youtube dan cari-cari video sendiri)
– Penting sekali untuk orang tua tetapkan batasan/peraturan yang jelas, dan secara konsisten.
Misalnya:
>> Anak harus selalu minta izin kepada orang tua sebelum menggunakan HP
>> Main game di HP diperbolehkan, jika tanggung-jawab anak sudah dituntaskan (sudah kerjakan PR, latihan musik, dll.)
>> Diperbolehkan main game di HP dalam batasan waktu tertentu, misalnya hanya 1 jam per hari, maksimal.
>> Di atas jam tertentu, anak tidak perlu memegang HP lagi (misalnya, di atas jam 6pm)
– Orang tua perlu juga share ke anak-anak sejak kecil tentang potensi bahaya dari internet, dan membangun komunikasi/relasi yang baik dengan anak-anak.
…
Sebenarnya ada beberapa pemikiran lain sih, tapi saya stop dulu di sini deh.
…
Oh, yang terakhir, ada yang bertanya, “Jadi, pada usia berapa anak diperbolehkan ‘punya HP sendiri’?”
Dalam keluarga kami, minimal anak perlu berulang-tahun ke-13 untuk punya HP sendiri, dan itu pun perlu disertai dengan bukti sikap dan penggunaan yang bertanggung-jawab, dll.
…
Semoga Tuhan memberikan kita para orang tua bijaksana dalam membimbing anak-anak di zaman digital ini.
…
Food for thought.
…
PS: Ada ga hal-hal yang baik dari internet? Tentu ada banyak juga, tetapi ini bukan yang lagi dibahas di sini =)